Header Ads

Header Ads
Selamat Datang di Website www.suarabamega25.com " KOMITMEN KAMI MEMBANGUN MEDIA YANG AKURAT DAN BERMANFAAT BAGI MASYARAKAT " Alamat Redaksi Jl. Berangas KM. 2.5 No. 20 RT. 05 Desa Batuah Kotabaru Kalsel, Contact Mobile : 0812-5317-1000 / 0821-5722-6114.

18 Tahun Kiprah Sanggar Seni Pusaka Saijaan Kotabaru


Suarabamega25.com - Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga (Disbudpar) Kotabaru bersama Sanggar Seni Pusaka Saijaan Kotabaru
menggelar Pagelaran Seni dengan tema "Mensyukuri 18 Tahun Kiprah Pusaka Saijaan Kotabaru untuk Bumi Saijaan, bertempat di
Panggung Dewan Kesenian Daerah Siring Laut Kotabaru, Jum,at malam (22/02/19).

Acara dihadiri oleh Pembina Sanggar Seni Pusaka Saijaan Kotabaru, Hj. Fatma Idiana Sayed Jafar, DPRD Kotabaru, Kepala Bappeda Kotabaru, Pejabat SKPD, Forkopimda Kotabaru, Camat Pulau Laut Tengah dan tamu undangan serta warga masyarakat.

Masyarakat kotabaru banyak datang berbondong bondong menyaksikan pagelaran seni yang digelar dengan dimeriahkan Pentas Tarian Anak dan Remaja dari Tingkat PAUD, TK, SD, SMP dan SMA dan Teater Tradisi Mamanda, tak ayal penampilan ratusan anak anak pelajar yang dirangkai dalam syukuran 18 tahun ini sanggar seni pusaka saijaan ini di sambut meriah dengan riuh tepuk tangan warga yang antusias menyaksikannya.

Pembina Sanggar Seni Saijaan Kotabaru Fatma Idiana Sayed Jafar mengatakan, seni tradisional merupakan salah satu unsur seni sebagai pondasi pembangunan seni budaya di Kabupaten Kotabaru yang baik dan berkelanjutan. Sanggar seni pusaka Saijaan Kotabaru ini adalah suatu wadah untuk mendidik anak-anak kita menjadi peduli dan mengetahui bahwa dibalik sukses Negeri ini berakar pada nilai-nilai budaya masyarakat Indonesia

" Saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada sanggar seni pusaka Saijaan Kotabaru yang telah berperan serta aktif untuk memajukan seni tradisional. Kegiatan pergelaran seni sangat tepat dilaksanakan dalam rangka meningkatkan apresiasi masyarakat sehingga seni budaya tetap mendapat penghargaan yang layak, baik skala lokal.

Kadisbudpar Kotabaru melalui Kasi Pertunjukan dan Pengembangan Kesenian, Rudi Nugraha menyampaikan, Sanggar Seni Pusaka Saijaan ini berdiri tahun 2001 hingga sekarang memang tidak mudah menyatukan visi dan misi dalam suatu wadah organisasi kesenian.
"Sanggar Seni Pusaka Saijaan Kotabaru banyak menoreh prestasi dari tingkat daerah sampai mewakili Kalsel pada Parade Karya Tari Daerah tingkat nasional dan Internasional serta masih banyak prestasi lainnya, atas prestasi yang diraih dalam mengharumkan nama Bumi Saijaan dan Banua dalam hal potensi kesenian," sebutnya.

"Walaupun kami bukan pengurus Sanggar Seni Pusaka Saijaan, namun kami masih termasuk salah satu pendiri bersama H. Irhami Ridjani mantan Bupati Kotabaru saat itu dan Firhansyah, Anang Marendra Bayu, para Seniman Kotabaru," ungkapnya.

Rudi berharap, dengan adanya pagelaran seni dari sanggar seni pusaka saijaan ini bisa menjadi bukti bahwa loyalitas dan dedikasi semata mata untuk pelestarian dan pengembangan kesenian Kotabaru dalam
melestarikan budaya banua, menjadi ajang kebangkitan seniman dan budayawan bumi sa-ijaan" pungkasnya.

Ditempat yang sama, Ketua panitia pelaksana kegiatan, Nur Hidayat mengatakan, awal berdirinya sanggar seni pusaka saijaan kotabaru di mulai 10 Januari 2001 hingga sekarang dan sudah banyak prestasi yang kami berikan untuk daerah.

Untuk persiapan kolaborasi pagelaran pentas seni pelajar mulai dari tingkat PAUD, TK, SD, SMP, dan SMA ini kami lakukan sekitar 15 hari dengan personil 168 orang, katanya.

"Kegiatan ini di gelar dalam rangkaian mensyukuri 18 tahun Kiprah Sanggar Seni Pusaka Saijaan untuk Bumi Saijaan," paparnya.
Sekian lama berkecimpung di dunia seni baik lokal, nasional, dan mengharumkan nama daerah hingga ke mancanegara, kini Sanggar Seni Pusaka Saijaan Kotabaru tahun ini sudah berumur 18 tahun, untuk mengkolobarasikan penampilan ratusan pelajar tersebut panitia pelaksana harus mengadakan latihan bersama sekitar 15 hari agar penampilan nantinya bisa maksimal sesuai dengan harapan.

Harapannya, Semoga Sanggar Seni Pustaka Saijaan Kotabaru tetap maju dan sukses selalu meraih prestasi yang gemilang dalam melestarikan kesenian tari yang menjadi budaya lokal dan seraya beri ucapan "Selamat Ulang Tahun ke 18 untuk Sanggar Seni Pustaka Saijaan Kotabaru, tetap terus berkarya, bermanfaat bagi kesenian budaya daerah dan membanggakan untuk Daerah Kotabaru dan Kalimantan Selatan," tutupnya. (Dhani)

Tidak ada komentar: