Header Ads

Header Ads
Selamat Datang di Website www.suarabamega25.com " KOMITMEN KAMI MEMBANGUN MEDIA YANG AKURAT DAN BERMANFAAT BAGI MASYARAKAT " Alamat Redaksi Jl. Berangas KM. 2.5 No. 20 RT. 05 Desa Batuah Kotabaru Kalsel, Contact Mobile : 0812-5317-1000 / 0821-5722-6114.

Pemkab Barito Selatan Membuka Acara Orientasi Kepalangmerahan dan Manajemen Markas


Suarabamega25.com - Asisten I Setda Barito Selatan Drs. H. Jumadi yg mewakilkan Bupati Barito Selatan Menghadiri Sekaligus Membuka Acara Orientasi Kepalangmerahan dan Manajemen Markas Bagi Pengurus, Staf dan Sukarelawan Palang Merah Indonesia (PMI) Se Kabupaten Barito Selatan Tahun 2019 yang diadakan di Aula Hotel Afiat Jaya dan berlangsung pada tanggal 16 sampai dengan 17 Juli 2019.


Acara tersebut juga dihadiri oleh Dewan Pembina PMI Barsel, Camat Barsel, Narasumber dari PMI Provinsi Kalimantan Tengah serta Para Tamu Undangan lainnya.

Dalam Sambutan Bupati Barito Selatan yang dibacakan oleh Asisten I Setda Barsel Drs. H. Jumadi Mengatakan, Peningkatan dan Pengembangan Kapasitas Sumber Daya Manusia dalam tubuh PMI tidak terlepas dari Mengoptimalkan Kemampuan dan Peran Para Relawan. Kegiatan Orientasi Kepalangmerahan dan Manajemen Markas bagi Pengurus, Staf dan Relawan PMI Se Kabupaten Barito Selatan ini Sangat Perlu diadakan, Ucapnya.
Karena Kegiatan ini juga merupakan salah satu Implementasi dukungan Bupati serta PMI Kabupaten Barito Selatan untuk Peningkatan Kapasitas Kepalangmerahan dan Manajemen Markas bagi Pengurus, Staf dan Relawannya.


Dan dengan diadakannya Kegiatan ini juga diharapkan dapat menambah wawasan dan pengalaman serta komitmen seluruh Pengurus, Staf Anggota Markas dan Relawan. Yang dimana Kapasitas Relawan yang baik akan memastikan peningkatan kualitas Organisasi dan berjalannya pada roda organisasi dengan baik, Sehingga pada akhirnya Kapasitas dan Kinerja PMI akan meningkat untuk Membangun PMI Barito Selatan lebih baik lagi kedepannya. (JN)

Tidak ada komentar: