Perkuat Struktur Partai, H. Puar Junaidi Sampaikan Pesan Strategis di Musda XI
Suarabamega25.com, Kotabaru – Pelaksana Tugas (Plt) Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Kotabaru, Puar, menekankan pentingnya persatuan, komunikasi, dan konsolidasi struktur partai dalam Musyawarah Daerah (Musda) Partai Golkar ke XI Kabupaten Kotabaru yang digelar pada hari Sabtu (17/1/26 di Hotel Grend Surya Kabupaten Kotabaru, Kalsel.
Dalam sambutannya, Plt.Ketua DPD Partai Golkar Kab.Kotabaru, H.Puar Junaidi,S.Sos, SH.MH. menyampaikan bahwa Musda bukan sekadar agenda organisasi, melainkan bagian dari pendidikan politik bagi seluruh kader Partai Golkar. Musda menjadi forum strategis untuk menjalankan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) partai, melakukan evaluasi terhadap kinerja kepengurusan periode sebelumnya, menyusun program kerja ke depan, serta memilih kepemimpinan baru yang akan menakhodai partai.
“Sebagai Plt, saya memiliki kewajiban moral untuk memastikan Musda ini berjalan dengan baik, tertib, dan amanah,” ujar Puar.
Ia menegaskan bahwa kemenangan politik tidak mungkin diraih tanpa persatuan internal. Menurutnya, persatuan hanya bisa terwujud melalui komunikasi yang intens dan konsolidasi yang berkelanjutan hingga ke tingkat bawah.
“Kabupaten tidak memiliki wilayah langsung. Yang punya wilayah adalah kecamatan, dan kecamatan tidak memiliki basis massa tanpa kelurahan. Basis massa sesungguhnya ada di kelurahan. Tanpa koordinasi dan komunikasi yang kuat, kemenangan itu mustahil diraih,” tegasnya.
Puar juga mengungkapkan pengalamannya selama hampir satu tahun menjabat sebagai Plt DPD Golkar Kotabaru. Ia mengaku rutin turun langsung ke kecamatan-kecamatan untuk melakukan konsolidasi dan pembenahan struktur kepengurusan.
“Ternyata setelah saya melakukan kunjungan ke kecamatan, mereka merasa gembira dan diperhatikan. Mereka merasa disentuh oleh partai. Dari situlah kita mulai menyusun dan melengkapi kepengurusan yang ada,” ungkapnya.
Di akhir sambutan, Puar mengajak seluruh kader Partai Golkar Kotabaru untuk terus melakukan perbaikan demi kepentingan partai ke depan, dengan mengedepankan visi dan misi bersama di atas kepentingan pribadi.
“Mari kita lakukan perbaikan-perbaikan agar visi dan misi Partai Golkar ke depan lebih bermakna dan berorientasi pada kepentingan partai, bukan kepentingan pribadi,” pungkasnya.(san)


Tidak ada komentar: