Header Ads

Header Ads
Selamat Datang di Website www.suarabamega25.com " KOMITMEN KAMI MEMBANGUN MEDIA YANG AKURAT DAN BERMANFAAT BAGI MASYARAKAT " Alamat Redaksi Jl. Berangas KM. 2.5 No. 20 RT. 05 Desa Batuah Kotabaru Kalsel, Contact Mobile : 0812-5317-1000 / 0821-5722-6114.

Ini Dia Hasil Dialog Menko Polhukam dengan Pengungsi di Wamena


Suarabamega25.com – Menkopolhukam Wiranto mengungkapkan telah meninjau Kota Wamena bersama Panglima TNI, Kapolri , Menteri Sosial, Menteri Kesehatan, dan Menteri BUMN untuk melihat dan mendengarkan secara langsung yang terjadi dan diharapkan maupun dikeluhkan masyarakat baik Papua dan non-Papua.

Dia mengatakan rombongan langsung menemui para pengungsi yang masih ada di Wamena dan melakukan dialog. Hasilnya, warga non-Papua ingin tetap tinggal di Jayawijaya.

“Kehidupan masyarakat non-Papua yang ada di pengungsian di Wamena, mereka telah merintis itu selama puluhan tahun, mereka tidak ingin kembali ke daerah asalnya tetapi ingin tinggal di Wamena dengan catatan keamanan dijamin,”ungkapnya usai pertemuan dengan paguyuban di Gedung Aithosa Wamena Selasa (8/10).

Dari permintaan masyarakat di pengungsian, kata Wiranto, Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jendral Pol. Tito Karnavian langsung menanggapinya. Keduanya menyatakan bahwa TNI / Polri menjamin keamanan bagi seluruh masyarakat baik itu masyarakat asli Papua maupun non-Papua.

Hal yang sama juga dikemukakan tokoh masyarakat, agama, adat, mereka juga menjamin keamanan. “Mereka menginginkan saudara –saudara non-Papua tidak pulang ke daerah asalnya, mereka ingin tetap berada di sini untuk membangun yang sekarang rusak dan mengginginkan kembali memulihkan, suatu semangat yang luar biasa,” kata Wiranto.

Menurut Menkopolhukam, tentunya hal ini yang nantinya akan disampaikan kepada Presiden agar pemerintah pusat mengambil langkah–langkah dan perintah presiden untuk segera memulihkan kondisi fisik di Wamena, baik itu rumah, ruko, gedung pemerintah, pelayanan PLN yang terbakar, atau fasilitas umum lainnya yang dirusak akan segera dipulihkan.

Wiranto menegaskan mereka menginginkan teman-teman warga non-Papua yang mengungsi ke luar Jayawijaya kembali ke pekerjaan mereka selama ini, mereka juga siap mengajak sanak keluarganya yang sudah terlanjur mengungsi baik di Jayapura maupun di kampung halaman mereka untuk dikembalikan kemari.

Sumber: Seruindonesia.com

Tidak ada komentar: