Header Ads

Header Ads
Selamat Datang di Website www.suarabamega25.com " KOMITMEN KAMI MEMBANGUN MEDIA YANG AKURAT DAN BERMANFAAT BAGI MASYARAKAT " Alamat Redaksi Jl. Berangas KM. 2.5 No. 20 RT. 05 Desa Batuah Kotabaru Kalsel, Contact Mobile : 0812-5317-1000 / 0821-5722-6114.

Lantik 10 Anggota BPD di Kecamatan, Bupati Sayed Jafar Ajak Warga Membangun Desa


Suarabamega25.com - Bupati Kotabaru kembali melantik sebanyak 10 orang anggota Badan Permusyawaratan Desa ( BPD ) periode 2020-2026 dari 2 desa yang ada di Kecamatan Sampanahan Kabupaten Kotabaru, Sabtu (11/01/2020).

Acara di Sekretaris Daerah Kotabaru, Kepala SKPD, Ketua TP PKK Kotabaru, Camat Sampanahan, Camat Kelumpang Barat,  Forkopimca, Kepala Desa, Tokoh agama, serta Tokoh masyarakat.

Anggota BPD yang dilantik dari Desa Sungai Betung yaitu Muhammad Ansari, Rahmuddin, Alpian Usman, Nisatul Muamalah dan Sari Warsiah.

Sedangkan dari Desa Sampanahan yaitu Bambang Saktiawan, Muhammad Syaipudinnor, Rajudinnor, Darmansyah, dan Wahidatul Aslamiah.


Bupati Kotabaru H Sayed Jafar, SH mengatakan, anggota BPD harus mampu menjawab tuntutan dan kebutuhan masyarakat sekaligus mampu mendorong, transparansi, akuntabilitas, dan peningkatan masyarakat.

"Anggota BPD harus bekerjasama dan berkomunikasi dengan perangkat desa dalam meningkatkan pembangunan di desa,"ungkapnya.


Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kotabaru Drs. H. Hariansnyah mengatakan, kepada para anggota BPD yang dilantik dapat memahami Manajemen kelola tata pemerintah desa dan lebih mementingkan pelayanan kepada masyarakat.


Selain melantik anggota BPD, Bupati Kotabaru  juga menyerahkan bantuan dari Dinas Kesehatan berupa tiga buah ambulan untuk Desa Bungkukan, Tanjungsari dan Batang Kulur Kecamatan Kelumpang Barat. Dan menyerahkan santunan kepada istri Sekretaris Desa Sidomulyo Kecamatan Kelumpang Hulu yang tertimpa musibah dan mengakibatkan Sekdes Sidomulyo meninggal dunia,"pungkadnta.(Red)

Tidak ada komentar: