Header Ads

Header Ads
Selamat Datang di Website www.suarabamega25.com " KOMITMEN KAMI MEMBANGUN MEDIA YANG AKURAT DAN BERMANFAAT BAGI MASYARAKAT " Alamat Redaksi Jl. Berangas KM. 2.5 No. 20 RT. 05 Desa Batuah Kotabaru Kalsel, Contact Mobile : 0812-5317-1000 / 0821-5722-6114.

PT ITP Tarjun Dan Wartawan JMSI Tanam Pohon


Suarabamega25.com - T Indocement Tunggal Prakarsa Tarjun mengajak wartawan Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Kabupaten Kotabaru menanam pohon Kamis (15/12/22) di Desa Baharu Utara, Kecamatan Pulau Laut Sigam, Kabupaten Kotabaru, Kalimantan Selatan.

Environment Head PT ITP Tarjun, Eva Ariani menjelaskan, prinsipnya Indocement ingin menumbuhkan kesadaran dan kepedulian terhadap lingkungan yang melibatkan berbagai stakeholder yang salah satu kegiatannya adalah penanaman pohon.

“Kegiatan ini sangat bermanfaat dan melibatkan berbagai pihak termasuk masyarakat didalamnya, tentu tujuannya adalah untuk melakukan perbaikan lingkungan dengan upaya reboisasi yang manfaatnya tentu dapat mencegah daerah-daerah yang dinilai rawan bencana.

Ketua  Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI ) Cabang Kotabaru Hasan mengatakan,  sangat mengapresiasi atas terlaksananya kegiatan penanaman pohon yang di inisiasi oleh PT Indocement Tunggal Prakarsa.

“Tentu kegiatan seperti ini patut di apresiasi, yang mana bukan hanya wartawan dan LSM saja yang menerima manfaatnya namun lebih kepada masyarakat sekitar,”ucapnya.

Secara tidak langsung, lanjutnya, kegiatan seperti ini juga lebih meningkatkan hubungan baik antara PT ITP, masyarakat, wartawan maupun LSM di Kabupaten Kotabaru untuk terus membangun sinergi yang lebih baik.

“Sekali lagi terimakasih kepada Indocement dan pihak-pihak yang membantu, kami juga merasa bangga bisa memberikan edukasi kepada masyarakat langsung berkenaan dengan pentingnya menjaga kawasan hutan,” pungkasnya.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Kotabaru, H M Maulidiansyah menyampaikan, pihaknya sangat mendukung langkah yang dilakukan dalam perbaikan kualitas lingkungan hidup.


Tidak ada komentar: