Header Ads

Header Ads
Selamat Datang di Website www.suarabamega25.com " KOMITMEN KAMI MEMBANGUN MEDIA YANG AKURAT DAN BERMANFAAT BAGI MASYARAKAT " Alamat Redaksi Jl. Berangas KM. 2.5 No. 20 RT. 05 Desa Batuah Kotabaru Kalsel, Contact Mobile : 0812-5317-1000 / 0821-5722-6114.

Polsek Pamukan Selatan Sambangi Korban Gigitan Buaya


Suarabamega25.com – Polsek Pamukan Selatan Polres Kotabaru telah melakukan identifikasi dengan menyambangi seorang warga Aldi Mulyadi yang diserang dan digigit buaya di Rabu (4/1/23) bertempat diseputaran tambak Rt. 01 Desa Rampa Cengal, Kec. Pamukan, Kabupaten Kotabaru, Kalimantan Selatan.

Kapolsek Pamukan Selatan IPDA Edi Supratman mengatakan "Sebelum kejadian korban beraktivitas mengosok kapal balapan di sungai kanal diluar tambaknya sendiri, disaat asik mengosok pinggir kapal balapan se ekor buaya berukuran kurang lebih 35 CM kepalanya menggigit lengan kiri korban dan menarik korban kebelakang.

 "Korban sadar dan berpikir untuk menyelamatkan diri dengan sadar korban mencolok mata buaya sehingga buaya tersebut melepas gigitannya dan korban langsung naik ke dataran tambak dan meminta bantuan ke tetangga.

Kata Edi," Kebetulan tetangga korban dan pamannya sendiri atas kejadian tersebut korban sudah di tangani dan dirawat oleh pak mantri di rumah korban sendiri kondisi korban saat ini dengan keadaan sadar,"pungkasnya.(red)

Tidak ada komentar: