Header Ads

Header Ads
Selamat Datang di Website www.suarabamega25.com " KOMITMEN KAMI MEMBANGUN MEDIA YANG AKURAT DAN BERMANFAAT BAGI MASYARAKAT " Alamat Redaksi Jl. Berangas KM. 2.5 No. 20 RT. 05 Desa Batuah Kotabaru Kalsel, Contact Mobile : 0812-5317-1000 / 0821-5722-6114.

DPP PPP Panaskan Mesin Partai di Buleleng, Bali


Suarabamega25.com, Buleleng - Dalam safari politik DPP PPP mulai dari Plt Ketum PPP, HM Mardiono bersama Wakil Rais Aam PBNU 2022-2027 KH Afifuddin Muhajir bersama-sama menemui kader, masyarakat, dan simpatisan PPP, di Kabupaten Buleleng, Provinsi Bali, Minggu (24/12/2023).

Turunnya ulama kali ini bertujuan untuk mempersatukan suara umat dan suara rakyat. "Allhamdulillah saya hari ini bisa silaturahmi dan nderek Pak Kiai sekaligus guru kami. Karena di sini banyak alumni Sukerejo dan bukan hanya di Buleleng umumnya di Bali juga sebagian besar santri alumni yang diasuh KH Afifuddin, " kata HM Mardiono.

"Suara umat menjadi sebuah kursi keterwakilan, sehingga itu lah yang nantinya dapat memperjuangkan kepentingan umat baik di bidang ekonomi, kesehatan, pendidikan, dan sebagainya, " tambah Mardiono.

"Kita sangat  berharap dengan turunnya para ulama dapat mengembalikan kejayaan PPP.  Insyaallah guru-guru kita juga memimpin langsung untuk turun ke lapangan menghadapi Pemili  sehingga dapat mempersatukan umat, " pungkas Plt DPP PPP. ( Aji)

Tidak ada komentar: