Header Ads

Header Ads
Selamat Datang di Website www.suarabamega25.com " KOMITMEN KAMI MEMBANGUN MEDIA YANG AKURAT DAN BERMANFAAT BAGI MASYARAKAT " Alamat Redaksi Jl. Berangas KM. 2.5 No. 20 RT. 05 Desa Batuah Kotabaru Kalsel, Contact Mobile : 0812-5317-1000 / 0821-5722-6114.

Logo Peringatan Hari Jadi ke- 74 Kotabaru Resmi Dirilis



Suarabamega25.com - Pemerintah Kabupaten Kotabaru (Pemkab. Kotabaru) melalui  Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga, secara resmi merilis logo resmi peringatan Hari Jadi ke-74 Kab. Kotabaru, Sabtu malam (16/3/23) di di Desa Hilir Muara, Kabupaten Kotabaru, Kalimatan Selatan.

Acara dihadir Bupati Kotabaru, Sekdakab Kotabaru, Anggota DPRD Kotabaru, Forkopimda, Kepala SKPD Kotabaru, Camat, Kepala Desa dan tamu undangan.

Bupati Sayed Jafar mengatakan bahwa saya sudah menjabat selama 7 tahun dan melaksanakan visi dan misi pemerintah kabupaten kotabaru dengan geogerafisnya yang sangat indah,dimana kabupaten kotabaru memiliki 22 kecamatan dan 198 desa.

"Makna dari logo hari jadi kabupaten kotabaru yang memiliki pencapaian pembangunan infrastruktur, kepariwisataan dan sektor-sektor lainnya. 

Kata Jafar,"Angka 74 dengan warna yang beragam,dua ekor ikan todak menggambarkan ikon nya kotabaru sebagai daerah pesisir,kapal berkubah mesjid  dan panggung,bukit hijau dengan paralayang dan sepuluh ombak biru dibawah kapal adalah representasi 10 tahun pengabdian membawa bahtera amanah pembangunan”.

Kepala Disparpora Kotabaru  Sonny Tua Halomoan mengatakan, pada tahun ini Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga adalah koordinasi pelaksana kegiatan peringatan Hari Jadi Kabupaten Kotabaru yang ke 74, sebagai langkah awal kami telah membentuk tim untuk menentukan langkah-langkah yang akan dilaksanakan dalam pelaksanaan peringatan Hari Jadi Kabupaten Kotabaru yang ke 74.

"Kemudian logo dan tema yang malam ini  kita launching bisa dipergunakan seluruh masyarakat kabupaten kotabaru sebagai media promosi sampai pada pelaksanakan peringatan Hari Jadi kabupaten kotabaru ke 74 di bulan juni nantinya,jelas Sonny.

Kata Sonny,"Tema dan makna dari kotabaru "Man-julang" Manuntungakan Amanah-Manuju kotabaru Gemilang yaitu Man-julang dalam bahasa banjar bermakna sebuah pencapaian tertinggi dalam sebuah proses yang nampak dan sangat terlihat menonjol ke permukaan. Hal ini menggambarkan keberhasiln pencapaian visi dan misi pembangunan Bupati dan Wakil Bupati kotabaru,"tutupnya.(red)


Tidak ada komentar: