Header Ads

Header Ads
Selamat Datang di Website www.suarabamega25.com " KOMITMEN KAMI MEMBANGUN MEDIA YANG AKURAT DAN BERMANFAAT BAGI MASYARAKAT " Alamat Redaksi Jl. Berangas KM. 2.5 No. 20 RT. 05 Desa Batuah Kotabaru Kalsel, Contact Mobile : 0812-5317-1000 / 0821-5722-6114.

Belinda Fueza Tampil dengan Nuansa Baru di LILO Little fLow Melalui “Selamat Tinggal”


Suarabamega25.com, Bekasi — Belinda Fueza, finalis 11 besar Indonesian Idol musim ke-7, kembali menyapa penikmat musik Tanah Air dengan menghadirkan proyek DJ bertajuk LILO Little fLow. Bersamaan dengan itu, LILO resmi merilis single terbaru berjudul “Selamat Tinggal”.

Nama Belinda Fueza sudah tidak asing di industri musik Indonesia. Penyanyi asal Bekasi ini kini membuka lembaran baru dalam perjalanan kariernya dengan mengeksplorasi dunia DJ melalui konsep yang memadukan musik dan fashion, menghadirkan karakter performa yang berbeda dibandingkan DJ pada umumnya.

Menjelang penghujung tahun 2025, LILO Little fLow merilis “Selamat Tinggal” yang telah tersedia di seluruh platform musik digital sejak 25 Desember 2025 pukul 12.25 WIB. Rilis ini menjadi momen penting sekaligus penanda keseriusan LILO dalam menghadirkan warna musik baru yang lebih modern, emosional, dan relevan dengan generasi masa kini.

Single “Selamat Tinggal” merupakan karya cipta Ricky Five Minutes (Kang Ricky FM) yang pertama kali dibuat pada tahun 1995. Lagu tersebut kini dihadirkan kembali dalam versi remake 2025 dengan sentuhan khas LILO. Proses aransemen digarap oleh LILO bersama Abel Entertainment, menghasilkan nuansa segar tanpa menghilangkan ruh emosional dari versi aslinya.

Lagu ini mengangkat kisah tentang seseorang yang memilih menutup lembaran masa lalu dan melangkah menuju kehidupan baru. Tanpa kebencian, perpisahan dijadikan jalan terbaik, disertai permohonan maaf atas kesalahan yang pernah terjadi. Tema keikhlasan, kedewasaan emosional, serta keberanian untuk memulai kembali menjadi kekuatan utama dalam lagu ini.

Melalui proyek DJ LILO Little fLow, Belinda Fueza ingin menunjukkan sisi lain dari musikalitasnya—bukan hanya sebagai penyanyi, tetapi juga sebagai kreator yang berani bereksperimen dan terus berkembang. Ia berharap LILO dapat tumbuh dan memberi warna baru di industri musik Indonesia, mengikuti jejak musisi besar seperti Five Minutes.

Dengan penuh rasa syukur, LILO berharap karya ini dapat diterima dengan baik dan menjadi teman bagi para pendengar, khususnya para pendukung setia @lilo.littlebaby. Dukungan dan doa dari masyarakat diharapkan menjadi semangat agar LILO terus berkarya dan menghadirkan hiburan yang bermakna.

Single “Selamat Tinggal” kini sudah dapat dinikmati di seluruh platform musik digital.(Ysf)

Tidak ada komentar: